Balap Liar di Bulan Ramadan, Polisi Amankan Sejumlah Motor

    Balap Liar di Bulan Ramadan, Polisi Amankan Sejumlah Motor
    Telibat balap liar sejumlah remaja dan motornya diamankan anggota Polres HSU

    AMUNTAI - Sejumlah remaja bersama motornya diangkut anggota Polres Hulu Sungai Utara (HSU) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), Rabu (14/04/2021) pukul 00.30 Wita.

    Diduga para remaja tersebut terlibat aksi balap liar diseputar Taman Junjung Buih dan Bundaran Kota Amuntai.

    Kapolres HSU AKBP Afri Darmawan melalui Kasat Lantas AKP Jumadiono membenarkan, bahwa dalam patroli Cipkon Antisipasi Tindak Pidana selama Bulan Ramadhan 1442 H, anggota gabungan mengamankan sejumlah remaja dan motor yang diduga ikut dalam balap liar.

    "Kegiatan bertujuan untuk mengantisipasi segala bentuk Tindak sehingga terciptanya Sitkamtibmas yang aman dan kondusif terlebih di bulan suci Ramadan." Kata Kasat Lantas.

    Hulu Sungai Utara
    Nawir

    Nawir

    Artikel Sebelumnya

    Manjakan Lidahmu Dengan Megunjungi Kedai...

    Artikel Berikutnya

    Curi Gas 3 Kg di Kedai Kopi, Aya Mendekam...

    Berita terkait